Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tag Code HTML dan Fungsinya

Tag code pada HTML digunakan untuk mendefinisikan potongan kode program pada komputer. Selama pembuatan halaman website terkadang ada kebutuhan untuk menampilkan kode program pada komputer atau pada halaman html, hal ini bisa dilakukan dengan cara menggunakan tag <code>.


Sebelum memahami lebih dalam materi tentang Tag Code HTML dan Fungsinya, terlebih dahulu pelajari materi tentang: Cara Membuat Teks Kutipan Menggunakan Tag Cite HTML, Membuat Tek Rata Tengah HTML Menggunakan Tag Center, dan Membuat Judul Tabel HTML Menggunakan Tag Caption.

Tag code merupakan jenis teks tertentu yang mewakili output dari komputer. HTML menyediakan banyak method untuk pemformatan teks tetapi tag code ditampilkan dengan ukuran huruf, font, dan spasi yang bersifat tetap atau statis pada halaman html.

Beberapa hal yang perlu dipahami tengan penggunaan tag code pada html:
  1. Tag ini digunakan untuk menampilkan cuplikan kode program pada web browser.
  2. Tag ini menata elemennya agar sesuai dengan format teks default pada komputer.
  3. Web browser secara default menggunakan font familiy monospace untuk menampilkan konten elemen dari tag code.

Sintak: <code> Konten... </code>

Baca Juga:

Contoh berikut mengilutrasikan penggunaan tag code pada dokumen html.

Contoh:

<!DOCTYPE html>

<html>

 

<body>

 

<pre>

<code>

#include<stdio.h>

int main() {

printf("Hello Bro");

}

</code>

</pre>

 

</body>

 

</html>

Output:
#include
int main() {
printf("Hello Bro");
}

Contoh:

<!DOCTYPE html>

<html>

 

<body>

 

<pre>

<code>

class MKN

{

// Program dimulai dengan pemanggilan main()

// Print "Hello, World" ke terminal window

public static void main(String args[])

{System.out.println("Hello, World");}

}

</code>

</pre>

 

</body>

 

</html>

Output:

class MKN
{
// Program dimulai dengan pemanggilan main()
// Print "Hello, World" ke terminal window
public static void main(String args[])
{System.out.println("Hello, World");}
}

Program yang ditulis dalam tag code memiliki beberapa ukuran font dan jenis yang berbeda dengan tag heading dasar dan tag paragraf.

Catatan: Tag <pre> juga sering digunakan untuk menampilkan cuplikan kode program karena selalu mempertahankan pemformatan tek nya secara demikian.

Artikel ini didedikasikan kepada: Lailatul Mafiqroh, Lavenia Fitri, Maghfira Khaula Firli, Melina Isna Rahmadhani, dan Nor Rahmawati Libeti Putri.

6 komentar untuk "Tag Code HTML dan Fungsinya"

  1. Apa fungsi tag code pata html?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Tag < code > pada HTML digunakan untuk mendefinisikan potongan kode program atau bahasa pemrograman tertentu yang akan ditampilkan dalam dokumen HTML. Tag ini adalah jenis dari teks tertentu yang mewakili nilai keluaran atau output komputer. HTML menyediakan banyak metode untuk melakukan format teks tetapi dengan menggunakan tag < code > maka tampilan huruf akan ditampilkan dalam format ukuran, font, dan spasi yang bersifat tetap.

      Hapus
  2. Apa bentuk default dari format huruf pada tag code html?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Tag < code > digunakan untuk mendefinisikan potongan kode program komputer. Konten yang terdapat dalam tag code akan ditampilkan dalam font monospace default pada browser.

      Hapus
  3. Apakah untuk menampilkan potongan kode program pada html harus menggunakan tag < code > tersebut>? apakah sifatnya wajib?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Tidak, ada bentuk atau format lain yang juga dapat digunakan untuk menampilkan format kode program pada halaman html, seperti yang admin gunakan saat ini, dengan format warna yang berbeda-beda bergantung potongan kode program apa yang ingin ditampilkan pada layar.

      Hapus

Hubungi admin melalui Wa : +62-896-2414-6106

Respon komentar 7 x 24 jam, mohon bersabar jika komentar tidak langsung dipublikasi atau mendapatkan balasan secara langsung.

Bantu admin meningkatkan kualitas blog dengan melaporkan berbagai permasalahan seperti typo, link bermasalah, dan lain sebagainya melalui kolom komentar.

- Ikatlah Ilmu dengan Memostingkannya -
- Big things start from small things -